You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Program Pemberdayaan Perempuan Sasar Eks Pengguna Narkoba
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Program Pemberdayaan Perempuan Sasar Eks Pengguna Narkoba

Sebanyak 50 orang eks pengguna narkoba mengikuti program pemberdayaan perempuan di ruang Auditorium Gedung Pertanian klender, Duren Sawit, Jakarta Timur, Kamis (22/12). Kegiatan yang digagas oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) ini dalam rangka menyambut Hari Ibu.

Dengan banyak aktivitas dan harapan maka mereka dapat melupakan narkoba. Ini harus didukung semua pihak demi menyelamatkan bangsa dari narkoba

Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Husein Murad  mengatakan, kegiatan pemberdayaan ini sangat baik dilakukan. Agar para eks pengguna narkoba dapat menatap masa depan yang lebih cerah dan bisa mandiri.

"Dengan banyak aktivitas dan harapan maka mereka dapat melupakan narkoba. Ini harus didukung semua pihak demi menyelamatkan bangsa dari narkoba," kata Husein.

154 Permainan Tradisional Dipamerkan di TMII

Dalam pemberdayaan ini, 50 peserta dilatih membuat aneka kerajinan tangan. Seperti lukisan, menyablon kaos, membuat miniatur bajaj, mobil, sepeda berbahan dasar kayu.

Kemudian ada juga yang membuat vas bunga, dompet, tas dan sebagainya. Bahkan ada yang dilatih membuat kuliner dan aneka kue ringan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3659 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye904 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye899 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye864 personNurito